lihat label kepribadian

Label

Minggu, 12 Desember 2010

Renungan si pemalas

Ada seorang kontraktor setengah baya, selama karirnya dia dikenal begitu teliti dalam membangun gedung, perumahan dll. bangunan yang dia hasilkan selalu kuat, awet, dan indah karena dia selalu menggunakan material yang paling bagus...bertahun2 mengerjakan hal yang sama membuat dia merasa jenuh dan akhirnya malas hingga akhirnya dia memutuskan untuk pensiun menjadi kontraktor.

Di hari dia ingin mengajukan pensiun-nya, Bossnya datang sambil membawa proyek rumah dan dijanjikan itu akan menjadi proyek-nya yang terakhir. Karena sudah dirundung malas dan keinginannnya untuk pensiun, maka dia menerima proyek itu dengan berat hati...dia menggunakan material yang asal2an, melakukan perhitungan yang asal2an...kontraktor ini berpikir paling tidak rumah itu akan bertahan selama +- 3 tahun.

Setelah menyelesaikan proyek tersebut, dia melaporkannya pada boss-nya.
Boss-nya dengan tersenyum memuji hasil kerjanya seraya menyerahkan kunci rumah tsb pada kontraktor tua itu....dan berkata "Ini adalah rumahmu, sebagai rasa terima kasihku atas semua dedikasimu selama ini"

Kontraktor Tua itu serasa terpukul dan menyesal karena telah membangun rumahnya sendiri dgn material murah, dgn perhitungan ngawur...yang mungkin hanya akan bertahan selama 3 tahun saja....


kesimpulan:
kontraktor tua = kamu
material bangunan = ilmu yang kamu pelajari, wawasan
rumah = masa depan mu

bagaimana mungkin kamu bisa membangun masa depan yang bagus dan awet kalo materialmu asal2an, perhitunganmu ngawur hanya karena didera rasa malas?



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Masukkan tanggapan kamu tentang artikel ini